PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING PADA MATERI SISTEM KOORDINASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI IPA SMA KATOLIK SINT CAROLUS PENFUI

Detail Cantuman

Skripsi

PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING PADA MATERI SISTEM KOORDINASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI IPA SMA KATOLIK SINT CAROLUS PENFUI

XML

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan model problem based learning pada materi sistem koordinasi di kelas XI IPA. Penelitian dilaksanakan di SMA Katolik Sint Carolus Penfui, pada tanggal 23 Agustus 2023 sampai tanggal 30 Agustus 2023. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang menggunakan model Kurt Lewin. Rancangan Kurt Lewin dapat mencakup sejumlah siklus, masing-masing terdiri dari tahap-tahap: Perencanaan (plan), pelaksanaan dan pengamatan (act & observe), dan refleksi (reflect). Tahapantahapan ini berlangsung secara berulang-ulang, sampai tujuan penelitian tercapai. Secara keseluruhan empat tahapan dalam PTK tersebut membentuk suatu siklus PTK yang digambarkan dalam bentuk spiral. Penelitian ini berlansung pada tanggal 23 Agustus 2023 sampai 30 Agustus 2023 Teknik analisis data yang digunakan untuk menjawab masalah penelitian ini dan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning adalah menggunakan teknik analisis deskriptif. Pada model pembelajaran Problem Based Learning (PBL), siswa akan dibentuk dalam suatu kelompok-kelompok kecil dan siswa saling bekerja sama untuk memecahkan suatu masalah yang telah disepakati oleh siswa dan guru yang berkaitan dengan materi pelajaran. Penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) membuat siswa aktif berdiskusi bersama anggota kelompok untuk memecahkan permasalahan dan menemukan konsepnya sendiri. Ketika guru sedang menerapkan model pembelajaran tersebut, seringkali siswa menggunakan bermacam-macam prosedur pemecahan masalah. Berdasarkan analisis data hasil belajar tindakan kelas pada siklus I, diketahui bahwa presentasi rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I pada materi sistem koordinasi yaitu 66.08% dengan jumlah siswa yang tuntas dalam post test 11 orang dan peserta didik yang tidak tuntas 14 orang dimana jika dikonversikan berada pada kategori kurang baik dan dalam kualifikasi tidak tuntas. Dari data siklus I belum mencapai hasil yang diharapkan yakni 78% peserta didik yang tuntas, maka penelitian dilanjutkan pada siklus II berdasarkan hasil refleksi siklus I. Pada siklus II, terjadi peningkatan hasil belajar peserta didik menjadi 80,64% dengan kategori baik dan kualisifikasi tuntas. Dengan demikian dapat diketahui bahwa dalam pembelajaran bersiklus model PBL terdapat peningkatan hasil belajar.
Kata Kunci: Problem Based Learning, Hasil Belajar


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Anggilina Ton - Personal Name
Student ID
1901040059
Dosen Pembimbing
ANGELA GABRIELA LIKA - 196402281989032002 - Dosen Pembimbing 1
NIKMAH - 196410231990012001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Mbing Maria Imakulata - 196507251993032001 - Ketua Penguji
Angela Gabriela Lika - 196402281989032002 - Penguji 1
Nikmah - 196410231990012001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
84205
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Biologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
842.05 TON P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA