Eksplorasi Dan Identifikasi Jamur Entomopatogen Yang Menginfeksi Serangga Hama Pada Tanaman Padi Di Desa Siso, Kecamatan Molo Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan

Detail Cantuman

Skripsi

Eksplorasi Dan Identifikasi Jamur Entomopatogen Yang Menginfeksi Serangga Hama Pada Tanaman Padi Di Desa Siso, Kecamatan Molo Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan

XML

Penelitian ini telah dilaksanakan di Desa Siso, Kecamatan Molo Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan dan Laboratorium Mikrobiologi, Fakultas Pertanian, Universitas Nusa Cendana yang berlangsung dari Juni 2022 sampai dengan September 2022. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jamur entomopatogen yang menginfeksi serangga hama pada tanaman padi.
Penelitian ini dilakukan menggunakan metode pengamatan langsung atau koleksi serangga mati dan metode umpan seranggamenggunakan larva Tenebrio molitor instar ketiga yang baru ganti kulit sebagai perangkap jamur entomopatogen. Metode pengamatan langsung atau eksplorasi artinya mengumpulkan dan mengoleksi serangga hama yang mati dan dibawa untuk dilakukan isolasi dan identifikasi, sedangkan metode umpan serangga yaitu mengambil tanah diambil dari lapangan yang terdapat jamur entomopatogen.
Hasil penelitian ini diperoleh jamur entomopatogen yang menginfeksi serangga hama pada tanaman padi dengan pengamatan langsung atau eksplorasi yaitu Beauveria bassiana pada walang sangit, Fusarium oxysporum pada penggerek batang padi, Aspergillus niger pada kumbang koksi, Aspergillus flavus pada belalang kembara, sedangkan metode umpan serangga diperoleh tiga jamur yaitu Aspergillus niger, Aspergillus flavus dan Fusarium oxysporum.

Kata kunci: jamur entomopatogen, serangga hama, padi


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1804060383
Dosen Pembimbing
YASINTA LETEK KLEDEN - 198003182005012001 - Dosen Pembimbing 1
JULINDA B D HENUK - 197907072005012003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Yasinta Letek Kleden - 198003182005012001 - Ketua Penguji
Julinda B D Henuk - 197907072005012003 - Penguji 1
Rika Ludji - 197506272005012002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54211
Edisi
Published
Departement
Agroteknologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.11 RAN E
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA