Peran Pemerintah Dalam Menanggulanggi Pengangguran Di Kota Kupang (Studi Kasus Di Dinas Tenaga Kerja & Transmigrasi Kota Kupang)

Detail Cantuman

Skripsi

Peran Pemerintah Dalam Menanggulanggi Pengangguran Di Kota Kupang (Studi Kasus Di Dinas Tenaga Kerja & Transmigrasi Kota Kupang)

XML

Pengangguran yaitu kondisi dimana seseorang tidak bekerja dalam usia produktif antara 15 hingga 65 tahun. Pengangguran umumnya disebabakan karena jumlah angkatan kerja atau para pencari kerja tidak sebanding dengan jumlah lapangan kerja yang mampu menyerapnya. Pengangguran yang tinggi berdampak langsung terhadap kemiskinan, kriminalitas, dan masalah-masalah sosial politik yang juga semakin meningkat. Permasalahan/fenomena yang terjadi di kota kupang saat ini adalah jumlah pengangguran yang masih tinggi dengan jumlah 19.195 jiwa, ini dikarenakan lapangan pekerjaan yang tersedia masih sedikit sehingga dapat menyebabkan menurunnya tingkat kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat. Ini terlihat dari jumlah penduduk kota kupang yang masuk dalam kategori kemiskinan ekstrim yaitu sebanyak 102.616 jiwa, data tersebut menandakan bahwa masih banyak masyarakat yang hidupnya belum sejahtera karena tidak adanya pekerjaan sehingga mereka tidak mendapat pemasukan sehingga menyebabkan tingkat kemakmuran dan kesejahteraan pun menurun.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis peran pemerintah dalam menanggulangi pengangguran di Kota Kupang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teori yang digunakan dalam menganalisis mengacu pada teori Iyas Yusuf, yaitu peran pemerintah sebagai regulator, komunikator, dan fasilitator. Hasil dari penelitian tersebut adalah bahwa peran pemerintah sebagai regulator adalah pemerintah membuat kebijakan untuk pelaksanaan program bagi pencari kerja/pengangguran yaitu, program job fair, program penempatan kerja dan program pelatihan kerja. Peran pemerintah sebagai komunikator adalah memberikan informasi mengenai pasar kerja, yaitu dengan memanfaatkan kemajuan teknologi yang ada melalui media sosial seperti Facebook dan Instagram serta aplikasi siap kerja. Selain itu, untuk pelaksanaan kegiatan di sebuah desa, Dinas Tenaga Kerja Kota Kupang memberitahukan secara langsung kepada desa setempat yang kemudian akan disampaikan kepada masyarakat. Peran pemerintah sebagai fasilitator adalah memfasilitasi dan menyediakan segala kebutuhan terkait program dan kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka mengurangi pengangguran di Kota Kupang. Penyediaan kebutuhan tersebut dimulai dari mempermudah kegiatan pelatihan dan memfasilitasi antara perusahaan pemberi kerja dengan pencari kerja, serta pengadaan alat/barang untuk fasilitas usaha seperti mesin jahit kepada masyarakat pencari kerja. Ketiga peran ini ditujukan untuk menanggulangi pengangguran di Kota Kupang.

Kata kunci : Peran, Pengangguran, Pemerintah


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
ANJELITA PRIYANI SANDA - Personal Name
Student ID
1903010155
Dosen Pembimbing
NURSALAM - 196410091991031001 - Dosen Pembimbing 1
Theny I. B. Kurniati Pah - 199004052019032030 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Nursalam - 196410091991031001 - Ketua Penguji
Theny I. B. Kurniati Pah - 19900405 201903 2 030 - Penguji 1
Adriana Rodina Fallo - 197403062009122001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 SAN P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA