DETEKSI KANDUNGAN FORMALIN PADA BAKSO DI KABUPATEN KUPANG

Detail Cantuman

Skripsi

DETEKSI KANDUNGAN FORMALIN PADA BAKSO DI KABUPATEN KUPANG

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan formalin pada bakso yang dijual di Kabupaten Kupang. Penelitian ini telah dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Hasil Ternak Peternakan Undana. Metode yang digunakan penelitian ini menggunakan metode survei, pengengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Sampel yang diambil dari pedagang yang diambil 2 Kecamatan di Kabupaten Kupang. Deteksi formalin dilakukan menggunakan Rapid Test Kit, Antilin, larutan kalium permanganate (KMnO4). Variabel yang diteliti adalah pH, uji daya simpan dan organoleptik (warna, aroma, tekstur dan rasa). Analisis data organoleptik mengunakan metode analisis independent sampel T test dan data non parametik untuk organoleptik. Hasil penelitian menunjukan (20%) sampel bakso yang terdeteksi positif formalin. Hasil uji pH menunjukan tidak ada perbedaan (P>0,05). Uji daya simpan menunjukkan bakso yang terdeteksi formalin mempuyai daya simpan yang lebih lama dibandingkan dengan bakso yang tidak terdeteksi formalin. Hasil analisis statistik menunjukan aroma dan rasa bakso yang terdeteksi dan yang tidak terdeteksi adalah berbeda (P<0,05) sedangkan pada warna dan tekstur adalah sama (P<0,05). Hasil penelitian ini meyimpulkan bahwa 20% di Kabupaten Kupang positif mengunakan formalin, deteksi formalin mengunakan larutan KMnO4 lebih akurat hasinya dibandingkan dengan rapid test kit maupun antilin. Nilai pH,warna dan tekstur adalah sama. Aroma bakso dan rasa bakso yang tidak terdeteksiformalin lebih tinggi dibandingan dengan bakso yang terdeteksi formalin. Bakso yang terdeteksi formalin mempunyai daya simpan lebih lama dibandingkan bakso yang tidak terdeteksi formalin.

Kata kunci: Formalin, Bakso, Rapid Tets Kit, Antilin, Larutan KMnO4


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
INTAN MINARTI DJAWA - Personal Name
Student ID
1905030296
Dosen Pembimbing
Gemini E M Malelak - 196506181990032001 - Dosen Pembimbing 1
SULMIYATI-19850801 202012 2 008 - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Gemini E M Malelak - 196506181990032001 - Ketua Penguji
SULMIYATI-19850801 202012 2 008 - - Penguji 1
Bastari Sabtu - 196204031993031004 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54231
Edisi
Published
Departement
Peternakan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.31 Dja D
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA